Ayam adalah salah satu bahan makanan yang paling sering diolah menjadi lauk utama. Selain harganya terjangkau, ayam mengandung berbagai macam gizi dan rasanya juga lezat. Nah, cara mengolah ayam yang paling banyak dilakukan adalah dengan menggorengnya.
Sebenarnya, ada banyak variasi bumbu yang bisa dipakai buat masak ayam goreng, lho! Ibu bisa menambahkan bumbu lezat yang berasal dari rempah-rempah khas Indonesia untuk menambah cita rasa ayam goreng sebagai hidangan untuk menemani momen spesial keluarga di rumah. Penasaran apa saja aneka resep ayam goreng yang bisa Ibu praktikkan? Yuk, cek di sini!
Kalau biasanya Ibu menemukan sajian ini di restoran, sekarang resep ini bisa Ibu bikin dengan mudah di rumah, lho! Bahan-bahannya mudah dicari, yaitu dada ayam, tepung terigu, tepung roti, telur ayam kocok, bawang putih, kecap asin, jeruk nipis, lada putih, bawang putih, bawang merah, cabai keriting, gula, dan Maggi Magic Lezat Rasa Ayam. Proses masaknya juga relatif sebentar, hanya membutuhkan kurang lebih 30 menit. Menu yang satu ini dijamin jadi favorit keluarga karena rasanya yang gurih dengan tekstur yang renyah. Tambahan sambal bawang di atas ayam katsu juga pastinya membuat masakan Ibu terasa berbeda dengan masakan yang ada di restoran! Yuk, cek resep lengkapnya di sini!
Salah satu dari aneka resep ayam goreng Maggi yang bisa jadi sajian spesial di keluarga adalah Ayam Popcorn Lada Garam. Renyahnya ayam goreng tepung yang ditaburi bumbu-bumbu gurih bikin santapan ini jadi terasa istimewa dan bisa untuk lauk dengan nasi hangat atau untuk camilan. Cara membuatnya pun gampang dan simpel lho, Bu! Ibu hanya butuh bahan utama ayam fillet dan tepung, dilengkapi dengan bumbu-bumbu yang sudah ada di dapur, seperti bawang putih, lada, daun bawang, telur ayam, dan tepung maizena. Penasaran sama resep lengkapnya? Cari tahu di sini.
Untuk sajian ayam goreng dengan bumbu khas Indonesia, Ibu bisa bikin Ayam Goreng Paniki. Resep khas Sulawesi Utara ini kaya akan rempah yang menambah cita rasa berbeda dari hidangan ayam dengan tambahan bumbu lainnya. Beberapa bahan yang perlu Ibu siapkan buat bikin salah satu aneka resep ayam goreng ini di antaranya bawang merah, cabai merah keriting, kemiri, jahe, kunyit, dada ayam, serai, daun jeruk, daun pandan, daun kunyit, gula, merica, daun kemangi, santan kental, dan Maggi Magic Lezat Rasa Ayam. Yuk, langsung cobain resepnya di sini!
Satu lagi cara buat bikin sajian ayam goreng rumahan makin menarik, lezat, dan penuh cita rasa, yaitu dengan menambahkan bumbu terasi. Resep dan bumbunya simpel banget dan bisa Ibu masak dalam waktu singkat. Ibu hanya perlu memarinasi ayam dengan bumbu selama satu jam, lalu menggorengnya. Meskipun simpel, tambahan terasi akan memberikan cita rasa gurih dan aroma yang khas, serta berbeda dengan masakan ayam goreng lainnya. Cek resepnya di sini, ya!
Supaya masakan ayam goreng buatan Ibu makin lezat, jangan lupa lengkapi resep masakan Ibu dengan Maggi Magic Lezat Rasa Ayam yang mengandung ayam dan rempah segar alam Indonesia yang terkunci dalam butiran granule ya, Bu! Saat dipakai memasak aneka resep ayam goreng, butiran granule-nya ini akan mengeluarkan cita rasa gurih sehingga membuat rasa masakan Ibu terasa lebih nikmat. Nah, Maggi Magic Lezat Rasa Ayam ini bisa dipakai untuk segala jenis masakan dan tersedia di minimarket, seperti Alfamart atau Indomaret, serta di pasar terdekat.
Semoga aneka resep ayam goreng untuk sajian spesial awal tahun di atas bisa menjadi inspirasi masak Ibu di rumah. Cobain sekarang, yuk!